Text
Strategi radio FM Sumenep memadukan Dakwah Islam dan Budaya Madura
Buku ini merupakan hasil pengembangan dari berbagai
penelitian terdahulu mengenai radio-radio swasta di Jawa Timur
yang konsisten menyiarkan program-program budaya lokal.
Peneliti berusaha untuk konsisten mengungkap temuan tentang
perkembangan radio-radio budaya yang berada di Jawa Timur.
Pada tahun 2020, peneliti menerbitkan buku berjudul Mediamorfosis
di
Radio
Sritanjung
FM
Banyuwangi
untuk
Mendukung
Siaran
Program Budaya Using yang mengupas radio representasi
etnis Using. Pada tahun 2021, peneliti menerbitkan buku
berjudul Peran Radio Jodhipati 106,1 FM Nganjuk dalam pelestarian
Budaya Jawa yang mengupas salah satu radio dengan
jumlah pendengar terbesar sebagai representasi etnis Jawa.
Pada tahun 2022 ini, penulis menerbitkan buku ketiga
yang berjudul Strategi Radio Nada FM Sumenep Memadukan
Dakwah Islam dan Budaya Madura yang mengupas radio yang
menjadi representasi etnis Madura. Rangkaian buku-buku yang
mengupas radio-radio budaya di Jawa Timur ini bertujuan untuk
memperkaya khazanah literatur buku tentang radio budaya di
Indonesia.
Selain menyampaikan hasil elaborasi tentang: peran
teknologi dalam siaran, aktivitas virtual manajemen radio dan
pendengar loyal, sejarah radio Nada FM, sosio-kultural masyarakat
Sumenep, profil program budaya dan dakwah Islam di
Radio Nada FM. Buku ini juga menyajikan keandalan metode
kualitatif dengan pendekatan etnografi virtual. Sebuah metode
yang menuntut peneliti untuk terlibat partisipatif secara online
maupun offline dengan aktivitas penyiaran.
EB0050 | 302.3 ZAI s | My Library | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain